*Dok : Kapolsek Terawas AKP Nastain |
Jelang Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak di kabupaten Musi Rawas, khususnya 3 kecataman di bawah sektor pengayoman Polsek Terawas, Kabupaten Musi Rawas, Sumatera Selatan, dihimbau untuk tetap kondusif.
Hal tersebut, disampaikan langsung oleh AKP Nastain selaku kapolsek Terawas.
"Kepada seluruh masyarakat ataupun timses dari masing-masing calon kepala desa agar tetap menjaga kondusifitas dan utamakan keamanan didesa". Senin, 20 Februari 2022.
Lanjut kata Nastain, imbauan itu juga ditujukan kepada masyarakat agar menggunakan hak pilihnya berdasarkan hati nurani.
“Gunakan hati nurani, pilih tokoh atau calon yang benar-benar menjadi harapan masyarakat yang bisa membawa desanya itu menjadi lebih baik lagi,”. tukasnya.
Disamping itu, AKP Nastain menjelaskan sejauh ini untuk tiga kecamatan yang masuk dalam binaan Polsek Terawas yaitu, Kecamatan Terawas, Kecamatan Selangit, dan Kecamatan Sumber Harta kondisinya masih kondusif.
"Kami ada 7 desa yang akan melangsungkan Pilkades, yakni 4 desa di kecamatan Sumber Harta, 1 desa di kecamatan Selangit, dan 2 desa lainnya di Kecamatan Terawas".
Dalam menjaga kamtibmas tetap kondusif, Kapolsek Terawas juga mengoptimalkan Bhabinkamtibmas agar desa binaannya yang ada gelaran Pilkades tetap fokus menggali informasi terkait kamtibmas.
“Jadi kami ada Bhabinkamtibmas yang desa binaannya ada pilkades agar turun kelapangan untuk menggali informasi jangan sampai nanti ada gesekan hanya karena beda pilihan, alhamdulillah hingga saat ini belum ada kejadian menonjol terkait tahapan-tahapan pilkades,”. (Iqbal)