*Dok : Pagar SD Negeri 1 Terawas |
Musirawas - Warunginformasi.co.id
Pembangunan pagar SD Negeri 1 Terawas, Kelurahan Terawas, Kec. STL Ulu Terawas, Kab. Musi Rawas, Prov. Sumatera Selatan diduga menumpang pada pondasi lama. Sabtu (14/1).
Berdasarkan pantauan dilokasi, hampir disepanjang pagar tersebut, pondasi pembangunan pagar hanya menumpang pada pondasi bangunan lama serta tak terlihat adanya bekas galian pondasi baru.
Selain itu, terdapat salah satu titik (Kopong) atau keropos yang diduga tidak di pondasi, dengan kedalaman lubang tersebut sekitar 40cm, dengan lebar sekitar 50cm, dan nampak tidak terisi dengan batu pondasi.
*Bagian Pondasi yang Keropos (Kopong) / Dok : Media Warung Informasi , Sabtu (14/1) |
Adapun pagar yang diperkirakan menghabiskan Dana Alokasi Khusus (DAK) tersebut, dikerjakan oleh CV. Majapahit Kontruksi, yang beralamatkan di Jl. Mengkudu, no. 80, Rt. 04, Kel. TabaJemekeh, dengan nilai Anggaran sebesar +- Rp. 239.590.716,- (Dua Ratus Tiga Puluh Sembilan Juta Lima Ratus Sembilan Puluh Ribu Tujuh Ratus Enam Belas Rupiah).
Nilai fantastis tersebut diperuntukan untuk membangun fasilitas sekolah yaitu berupa Pagar yang mengelilingi sekolah, dengan perkiraan bentang Panjang +- 60 Meter, dan ketinggian pondasi bervariasi, diantaranya sekitar 30cm, hingga 75 cm.
Menurut salah seorang warga sekitar, inisial M saat melintas diarea sekolah, dirinya menjelaskan bahwa pagar ini belum terlalu lama selesai.
"Saya juga kurang paham, berapa bulan bangunan ini selesai di kerjakan. Memang pada saat pengerjaan, sepintas saya melihat pengerjaan pondasi pagar itu menggunakan pondasi lama" .
Sementara itu, pihak CV. Majapahit Kontruksi dan dinas terkait belum berhasil untuk ditemui, hingga berita ini ditayangkan. (Iqbal)