Lubuklinggau – Warunginformasi.co.id



Tangki modifikasi di dalam bak truk diesel BD 8432 BL meledak di Jalan Mangga Besar RT. 3 Kelurahan Kenanga Kecamatan Lubuklinggau Utara II menyebabkan satu korban tewas dan satu luka-luka.



Kejadiannya Rabu (13/4/2022) sekitar pukul 15.00 WIB di Bengkel Las milik Deni warga setempat.



Korban tewas adalah Asmawi (48) warga Desa Muara Beliti Baru Kecamatan Muara Beliti Kabupaten Musi Rawas. Kondisinya mengenaskan. Ia adalah sopir truk.



Kemudian korban luka parah, Yusuf, anak pemilik bengkel. Ia menjalani perawatan di RS dr Sobirin.



Ketua RT.3 Kelurahan Kenanga Herlina menjelaskan bahwa kejadian usai hujan deras melanda. “Kami mendengar suara ledakan, saya kira petir ternyata tangki meledak,” jelasnya.



Kuatnya ledakan itu membuat Yusuf terpental hingga 10 meter, kemudian mendarat ke atap rumah tetangga Agus. Tubuhnya menembus seng dan plafon jatuh ke ruangan tengah rumah Agus.



Sementara Asmawi yang merupakan sopir truk terpental sekitar 100 meter hingga ke RT.4 Kelurahan Kenanga.



“Tubuhnya sempat mengenai atap rumah warga, kemudian mendarat di depan kediaman Alfatrun,” jelas Atulisa, warga RT.4 Kelurahan Kenanga.



Korban Yusuf selanjutnya dibawa warga ke RS dr Sobirin. Sementara jenasah Asmawi diangkut petugas Inafis Polres Lubuklinggau ke kamar mayat RS dr Sobirin.



Kapolres Lubuklinggau AKBP Harissandi didampingi Kasat Reskrim AKP M Romi saat di lokasi menjelaskan bahwa penyebab ledakan diduga tangki modifikasi yang digerinda.



“Diduga percikan api mengenai sisa minyak, makanya meledak,” jelas Kasat Reskrim. (Rilis/Linggauposonline)

Lebih baru Lebih lama